Tahun 2019 merupakan salah satu tahun yang cukup produktif bagi bidang perfilman dunia. Ada banyak sekali film yang dirilis pada tahun 2019 dan menjadi trending di berbagai negara. Tidak hanya film Hollywood saja, film-film Asia bahkan Indonesia juga masuk ke dalam jajaran film-film box office. Hal tersebut tentu saja menjadi kegembiraan tersendiri bagi pecinta film. Apalagi kualitas film di tahun 2019 ini bisa dibilang sangat baik, tidak kalah dengan tahun-tahun sebelumnya. Dari banyaknya film yang rilis, ada rekomendasi 7 film terbaik 2019 yang sayang untuk dilewatkan. Langsung saja simak daftarnya berikut ini:

Avengers: Endgame

Avengers: Endgame merupakan sekuel yang sangat sukses karena berhasil memuncaki box office di tahun 2019. Film garapan Anthony dan Joe Russo ini bahkan mampu meraup keuntungan sebesar USD 2.794,5 miliar atau setara dengan 39,77 triliun. Dari segi cerita sendiri, film ini bisa dibilang memiliki alur yang sangat menarik. Oleh sebab itu, sangat sayang jika Anda melewatkan film satu ini.

Film Terbaik 2019
Film Terbaik 2019

source: https://cdn2.tstatic.net/tribunnews/foto/bank/images/promo-film-captain-marvel-di-tixid.jpg

Captain Marvel

Film bertema super hero memang masih menjadi favorit di tahun 2019. Selain Avengers: Endgame, Captain Marvel juga sangat sayang untuk dilewatkan. Film ini sendiri menceritakan tentang seorang mantan pilot Angkatan Udara Amerika Serikat bernama Carol Danvers yang tiba-tiba memiliki kekuatan super. Danvers harus kembali ke Bumi ketika planet asalnya tersebut mengalami konflik.

Knives Out

Jika Anda suka dengan film komedi, maka film Knives Out ini layak menjadi tontonan selanjutnya. Cerita komedi dalam film ini dikemas dengan ringan sehingga mudah dipahami oleh semua orang. Disamping itu, adanya plot twist yang tidak terduga juga menjadi daya tarik film Knives Out ini.

Joker

Joker merupakan film paling fenomenal yang rilis pada tahun 2019. Film ini bercerita mengenai bagaimana asal usul sang musuh terbesar Batman ini. Banyak orang yang menyebutkan bahwa film Joker merupakan film yang sempurna. Cerita, latar, musik, dan berbagai elemen penting di dalam film mampu menjadikan film ini semakin menarik.

Parasite

Berbicara mengenai film terbaik 2019 pasti tidak lepas dari film Parasite. Film yang berasal dari Korea Selatan ini berhasil memborong banyak penghargaan termasuk dengan penghargaan Oscar. Parasite sendiri menceritakan tentang kesenjangan yang terjadi antara masyarakat kaya dan masyarakat miskin di Korea Selatan. Banyak pelajaran yang bisa diambil melalui setiap adegan di film ini.

27 Steps of May

Film 27 Steps of May merupakan satu-satunya film anak bangsa di daftar ini. Film yang disutradarai oleh Ravi Bharwani ini mampu menggambarkan dengan baik bagaimana penderitaan para penyitas kekerasan seksual. Melalui film ini, penonton bisa merasakan rasa sakit dan juga trauma korban serta melihat bagaimana cara mereka untuk bertahan hidup.

Kim Ji Young, Born 1982

Sama seperti Parasite, Kim Ji Young, Born 1982 juga diproduksi oleh Korea Selatan. Film ini sebenarnya merupakan adaptasi dari novel berjudul sama yang dibuat oleh Cho Nam Ju. Kim Ji Young, Born 1982 mampu meraih minat pecinta film karena mampu menggambarkan nasib wanita di kehidupan nyata dengan baik.

Itulah 7 film terbaik 2019 yang sayang untuk dilewatkan karena ceritanya yang menarik. Tidak hanya menonton saja, Anda juga bisa membuat film terbaik sendiri. Jika tertarik dengan dunia perfilman, Anda bisa belajar secara profesional terlebih dahulu dengan mengikuti kursus singkat. IDS atau International Design School memiliki kursus singkat yang bisa diikuti oleh siapa saja. Banyak hal mengenai dunia perfilman yang bisa dipelajari di kelas tersebut. Segera daftarkan diri untuk mengikuti kursus singkat dari IDS melalui website-nya yaitu idseducation.com.