Banyak orang bermimpi punya badan bagus dan perut sixpack, terutama bagi pria. Membentuknya juga tidak mudah. Tumpukan lemak di perut yang berlebihan menjadi kendala utama. Kamu harus melakukan berbagai gerakan olahraga untuk mewujudkan perut sixpack. Tapi, jangan sampai mengabaikan kebersihan tubuh.
Terkadang, ketika kita kelelahan sehabis beraktivitas, malah buru-buru beristirahat dan tidak sempat membersihkan sisa keringat yang menempel. Padahal, jika dibiarkan malah menjadi sarang bakteri penyebab masalah kulit. Biar hal itu nggak terjadi, gunakan sabun mandi anti bakteri Medicare biar kesehatan tetap terjaga. Buat yang ingin memiliki perut sixpack, bisa melakukan latihan otot berikut.
1. Crunch
Crunch jadi salah satu gerakan yang paling umum dalam membentuk otot perut. Gerakan ini dimulai dengan berbaring di atas matras kemudian tekuk lutut dengan telapak kaki dengan posisi sejajar. Tempatkan tangan di belakang kepala atau di bagian bawah punggung untuk menyanggah. Kencangkan otot perut, tarik napas, dan angkat tubuhmu dengan leher tetap di posisi lurus secara perlahan. Buang napas dan ulangi 10 kali sebanyak 3 set.
2. Plank
Melakukan gerakan plank tidak boleh sembarangan. Jangan sekedar bertumpu pada siku dan kaki sementara dengan punggung serta bahu yang ditekuk. Jika salah, maka otot perut tidak bisa terbentuk. Arti dari plank sendiri yaitu menjaga otot perut tetap kencang dengan pinggul terangkat. Agar seimbang, kaki atau lutut dan lengan ataupun sikumu harus dibuka selebar bahu. Untuk mencegah punggung tidak sakit dan leher tegang, hindari menempelkan dagu ke dada. Lakukan plank selama 1 menit.
3. Bicycle Maneuver
Sesuai dengan namanya, gerakan bicycle maneuver seperti mengayuh sepeda. Pertama, berbaringlah di atas alas seperti matras atau karpet yoga. Kemudian, kaitkan kedua tangan dan letakkan di belakang kepala. Letakkan lutut ke arah dada dan dekatkan siku kiri dengan lutut kanan sambil memanjangkan kaki kiri. Lakukan gerakan ini sebanyak 20 kali, istirahat, dan ulangi sebanyak 2 set.
4. Hollow Hold
Hollow Hold adalah cara membentuk otot perut yang juga bagus untuk memperbaiki postur tubuh dan kekuatan inti (core strength) yang efektif. Gerakannya juga sederhana. Cukup dengan berbaring telentang sambil mengencangkan perut. Dorong tangan ke atas kepala dan rentangkan kaki sepenuhnya. Angkatlah kaki dan tangan secara perlahan sehingga bagian bawah dan bokong menyentuh lantai. Tahan posisi selama 45 detik dan lakukan sebanyak 3 sampai 4 set.
Meskipun terlihat simpel, namun juga bisa terasa melelahkan jika melakukannya secara rutin. Sehabis olahraga, jangan sampai kamu lupa membersihkan sisa keringat yang menempel pada tubuh. Cukup bersihkan diri dengan sabun mandi anti bakteri dari Medicare. Formula Zebact 100-nya, ampuh bunuh 99.99% bakteri. Jangan sampai lupa, ya!
5. Russian Twist
Satu lagi latihan otot perut yang bisa dilakukan dengan atau tanpa alat, yaitu Russian Twist. Pertama, duduklah di lantai, angkat sambil luruskan kaki. Condongkan badan ke belakang hingga tubuh bagian atas dan kaki membentuk huruf V. Kuatkan otot dan seimbangkan tubuh. Putar tubuh ke kanan dan sebaliknya tanpa menggerakkan kaki. Ulangi Russian Twist sampai 10-20 kali sebanyak 2 atau 3 set dan lakukan secara perlahan.
Jika kamu melakukan latihan otot tadi secara perlahan dan berulang, lama-lama sixpack akan terbentuk. Satu lagi hal penting yang tak boleh terlewat, yaitu selalu utamakan kebersihan diri biar tetap bugar dan sehat. Hapus sisa keringat yang menempel dengan sabun mandi anti bakteri dari Medicare. Formula Zebact 100-nya ampuh bunuh 99.99% bakteri penyebab berbagai masalah kulit. Medicare juga tidak mengandung TCC & Triclosan sehingga aman buat kulit sensitif sekalipun.