Desain grafis merupakan salah satu kemampuan yang sangat dibutuhkan di era digital seperti sekarang ini. Hampir semua perusahaan membutuhkan desainer grafis untuk kebutuhannya masing-masing. Biasanya desainer grafis dibutuhkan untuk membuat logo, branding, mendesain feed media sosial, dan lain sebagainya. Ada dua cara yang bisa Kamu lakukan untuk menguasai desain grafis. Pertama dengan belajar di sekolah desain, sedangkan yang kedua belajar secara otodidak.

Belajar otodidak memang lebih hemat biaya karena Kamu tidak perlu membayar biaya sekolah. Namun dibandingkan belajar otodidak, ada banyak kelebihan apabila belajar di sekolah. Langsung saja, berikut berbagai kelebihannya:

Membantu Membangun Portofolio yang Baik

Portofolio menjadi hal yang sangat penting ketika Kamu akan melamar pekerjaan di bidang kreatif. Kebanyakan klien akan melihat portofolio dibandingkan dengan CV atau curriculum vitae milikmu. Untuk membangun portofolio yang baik, Kamu membutuhkan peralatan dan software yang tepat. Saat sekolah Kamu bisa belajar sekaligus membangun portofolio yang baik untuk persiapan setelah lulus.

sekolah desain

Belajar Menyelesaikan Masalah dengan Tepat

Desain grafis memang sangat mengandalkan kreativitas. Namun nyatanya bukan hanya kreativitas saja yang penting. Agar karir bisa berkembang, Kamu juga harus melengkapinya dengan kemampuan menyelesaikan masalah. Kamu harus bisa menarik kesimpulan dari keinginan klien. Hal tersebut sulit dipelajari hanya dengan belajar sendiri.

Ada Banyak Pilihan Spesialis

Kelebihan belajar di sekolah desain dibandingkan otodidak selanjutnya yaitu tersedia beragam pilihan spesialis. Biasanya desain grafis masih memiliki spesialisasinya sendiri-sendiri. Sehingga ilmu yang didapatkan bisa lebih mendalam. Beberapa spesialisasi yang bisa dipilih yaitu artist grafik, desainer web, animator, video game, dan lain-lain.

Belajar Skill Pemasaran

Skill yang Kamu miliki akan terasa percuma apabila tidak memiliki kemampuan pemasaran. Apalagi jika Kamu memiliki keinginan untuk menjadi freelancer, maka skill pemasaran wajib dimiliki. Saat berada di sekolah, Kamu juga bisa sekaligus belajar mengenai pemasaran. Kamu akan diajari bagaimana cara melakukan pemasaran yang efektif dan juga efisien.

Networking Lebih Bagus

Networking atau jaringan menjadi hal penting dalam dunia bisnis maupun karir. Dengan networking yang bagus, Kamu bisa berkenalan dengan sesama desainer grafis. Mereka bisa membantu memberikan referensi pekerjaan ataupun proyek. Dibandingkan dengan otodidak, tentu saja Kamu akan mendapatkan networking yang lebih luas di sekolah.

Internship untuk Menambah Pengalaman

Sekolah yang bagus biasanya bekerja sama dengan perusahaan-perusahaan. Mereka memberikan kesempatan bagi siswa yang ingin menjalankan internship untuk mendapatkan pengalaman. Melalui internship, Kamu juga bisa mendapatkan networking yang lebih luas. Hal tersebut tentu saja tidak akan Kamu dapatkan ketika hanya belajar di rumah atau secara otodidak.

Mendapatkan Ijazah atau Sertifikat

Ada beberapa program yang biasanya disediakan oleh sekolah. Kamu bisa mendapatkan ijazah atau sertifikat sesuai dengan program yang dipilih. Ijazah biasanya diberikan untuk mereka yang lulus Diploma dan Sarjana, sementara sertifikat diberikan untuk mereka yang lulus kursus. Semua tanda lulus tersebut menjadi modal untuk mendapatkan pekerjaan profesional.

Itulah berbagai kelebihan belajar di sekolah desain dibandingkan dengan otodidak. Salah satu sekolah yang menawarkan keahlian desain grafis untuk siswanya adalah International Design School. Institusi pendidikan tinggi yang berada di Jakarta Selatan ini menawarkan beberapa program mulai dari college program, short course, hingga online course. Jika memilih college program, Kamu berkesempatan untuk kuliah di Australia dengan biaya lebih terjangkau. Selengkapnya mengenai program yang disediakan International Design School bisa Kamu lihat di www.idseducation.com