Ada banyak hal yang perlu Anda perhatikan saat mengasuh seorang anak. Selain membangun karakter, Anda juga perlu memenuhi kebutuhan nutrisi hariannya. Pasalnya nutrisi tumbuh kembang anak menjadi salah satu faktor terpenting dalam mengoptimalkan pertumbuhan dan perkembangan mereka. Nutrisi yang harus Anda berikan pada Si Kecil tidak hanya lengkap saja namun juga harus seimbang. Artinya nutrisi tersebut harus sesuai dengan kebutuhan Si Kecil pada usianya. Berikut ini ada beberapa cara memenuhi kebutuhan nutrisi Si Kecil yang bisa Anda ikuti:

Membiasakan Si Kecil untuk Selalu Sarapan

Sarapan menjadi aktivitas yang sangat penting bagi orang dewasa maupun anak-anak. Oleh sebab itu, Anda perlu membiasakan Si Kecil untuk selalu sarapan sejak mereka dini. Beberapa manfaat dari sarapan yaitu memberikan energi untuk aktivitas Si Kecil, membuat anak lebih fokus, dan lain sebagainya. Perhatikan menu sarapan mereka agar bisa memenuhi nutrisi yang dibutuhkan.

Ajarkan Si Kecil Makan Makanan Sehat

Anak-anak biasanya lebih suka dengan junk food, frozen food, atau makanan-makanan cepat saji lainnya. Sebagai orang tua, Anda wajib mengurangi makanan-makanan yang tidak sehat untuk Si Kecil. Sebagai gantinya, biasakan mereka untuk selalu makan makanan sehat seperti sayuran, daging ayam, daging sapi, buah, sereal, yogurt, susu, dan ikan.

nutrisi tumbuh kembang anak

Berikan Makanan dalam Porsi Kecil

Memberikan makanan dalam porsi kecil ternyata juga menjadi salah satu cara memenuhi kebutuhan nutrisi tumbuh kembang anak. Bahkan cara ini dianggap efektif bagi sebagian besar orang tua. Pasalnya jika diberikan dalam porsi besar, Si Kecil cenderung kekenyangan sehingga tidak menghabiskan makanan yang telah disiapkan.

Berikan Camilan yang Sehat

Makan camilan juga menjadi salah satu kebiasan anka-anak di masa tumbuh kembangnya. Jika ingin kebutuhan nutrisi anak terpenuhi, Anda wajib menyiapkan camilan sehat saja. Beberapa contoh camilan sehat yaitu roti isi tuna, yogurt, buah-buahan, dan lain sebagainya. Hindari camilan yang berdampak buruk pada kesehatan seperti cokelat dan permen. 

Biarkan Si Kecil Memilih Makanan

Agar Si Kecil semangat makan, Anda bisa mengajak mereka memilih menu makanan yang akan disantap. Namun hanya berikan pilihan makanan-makanan yang sehat saja. Pasalnya jika mereka dibebaskan memilih makanan, Si Kecil bisa saja memilih makanan yang kurang sehat. Dengan makanan yang disukainya, Si Kecil pasti akan semakin lahap saat makan.

Pastikan Si Kecil Menghabiskan Makanannya

Pastikan Si Kecil selalu menghabiskan makanan yang telah Anda sajikan. Selain membantu memenuhi kebutuhan nutrisi, hal ini juga menjadi salah satu cara untuk meningkatkan karakter mereka agar tidak buang-buang makanan. Agar makanan Si Kecil selalu habis, siapkan sesuai porsi mereka.

Jadilah Role Model Bagi Si Kecil

Menjadi role model atau contoh juga menjadi cara yang efektif untuk membantu memenuhi kebutuhan nutrisi anak. Orang tua harus memperlihatkan pada Si Kecil makanan yang sehat dan bergizi seimbang. Jika Si Kecil melihatnya, mereka biasanya akan mengikutinya.

Itulah cara memenuhi kebutuhan nutrisi tumbuh kembang anak yang bisa Anda ikuti. Sedangkan untuk Anda yang bekerja sebagai profesional di bidang nutrisi anak dan pediatri, cobalah bergabung dengan platform profesional bertajuk Nutricia Professional. Di platform ini Anda bisa menemukan orang-orang yang bekerja di bidang yang sama.

Jadi Anda bisa bertukar pengalaman maupun pengetahuan dengan mereka. Ada beberapa fitur yang bisa dimanfaatkan oleh para profesional di Nutricia Professional seperti Web Seminar, E-Module, Expert’s Podcast, dan Event Calendar. Selengkapnya mengenai Nutricia Professional bisa Anda cari di www.nutriciaprofessional.id